Memasuki Masa Tenang Pemilu 2024, Bawaslu Kaltim Gelar Apel Siaga

Bagikan :

Mahakata.com – Badan Pengawas Pemilu Provinsi Kalimantan Timur (Bawaslu Kaltim) menggelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang dan Pemungutan Suara Pemilu 2024 Jumat (9/2/2024).

Dalam agenda ini, Ketua Bawaslu Kaltim, Hari Dermanto menyampaikan beberapa hal penting terkait peran pengawas pemilu menjelang pemungutan suara.

Dalam kesempatan tersebut Hari Dermanto menjelaskan bahwa peran pengawas pemilu di hari-hari terakhir kampanye dan masa tenang hingga pemungutan suara sangat penting. Keberadaan pengawas pemilu menjadi sorotan bagi banyak pihak terkait kualitas kontestasi pemilu.

“Selama kampanye, telah tercatat 7.120 kegiatan yang telah diawasi. Dari jumlah tersebut, Artinya dari 7.120 kegiatan kampanye terdapat 22 dugaan Pelanggaran Pemilu, namun bisa dikatakan bahwa 99% pengawasan kampanye yang kita awasi bersama-sama berjalan dengan baik,” kata Hari Darmanto.

Adapun Integritas penyelenggaraan pemilu dan prosesnya akan dinilai berdasarkan tiga hal: Integritas Penyelenggara Pemilu, Integritas Proses Pemilu dan Integritas Hasil Pemilu.

“Kita berharap sebagai pengawas pemilu dapat menjaga integritas selama pemungutan dan penghitungan suara berlangsung,” tegasnya. (*)

Leave a Reply