Awasi Jalannya Pemilu 20024, Bawaslu Paser Libatkan Media Massa

Bagikan :

Mahakata.com – Jelang Pemilu 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Paser, berupaya meminimalisir pelanggaran oleh peserta pemilu.

Memastikan Pemilu 2024 berjalan aman dan tertib, Bawaslu Paser melibatkan partisipasi media massa.

“Pengawasan partisipatif pemilu melibatkan banyak pemangku kepentingan, salah satunya media,” kata Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi, Masyarakat dan Humas Bawaslu Paser, Fauzan.

Bawaslu Paser, memiliki unit hubungan masyarakat yang bertugas mengelola isu dan informasi terkait pemilu dari media massa.

Fauzan menyebut humas Bawaslu di Paser perlu ditingkatkan kapasitasnya lewat masukan dari unsur pers.

Masukan dari unsur pers itu, lanjutnya, dinilai penting karena media massa merupakan bagian dari masyarakat yang dapat melakukan pengawasan partisipatif.

“Sehingga nanti media-media juga ikut melakukan pengawasan untuk membantu kerja Bawaslu,” ujarnya.

Fauzan mengatakan Bawaslu Paser sering menerima laporan pelanggaran terutama lewat aplikasi berbagi pesan seperti WhatsApp.

Namun terkait pelanggaran pemilu di media sosial, Bawaslu Paser belum menjumpai adanya pelanggaran itu hingga Oktober 2023. (*)

Leave a Reply