Waduh!! Logo Pemprov Kaltim Dipakai Jadi Foto Profil Akun Pendukung Capres

Bagikan :

Mahakata.com – Warga Kaltim dihebohkan adanya akun aplikasi X (twitter) bernama @kaltimforganjar.

Warganet heboh lantaran foto profil akun tersebut menggunakan logo Pemprov Kaltim. Terlebih akun tersebut menegaskan dukungan ke salah satu calon presiden di Pilpres 2024.

Merespon hal tersebut, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kaltim. Muhammad Faisal mengatakan bahwa seharusnya tidak boleh hal ini secara aturan maupun etika.

“Itu logo brand pemerintahan ya, jadi aturannya hanya dipakai dan atau untuk kegiatan resmi maupun non resmi tapi yang dilaksanakan oleh Pemprov Kaltim, bukan lembaga atau organisasi atau komunitas lain. Apalagi buat kepentingan yang berbau politis, Pemprov Kaltim harus netral,” kata Faisal, Selasa (24/10/2023).

Menurutnya, sudah pula tadi malam di tweet langsung ke akun tersebut untuk dapat mengganti logo, namun hingga saat ini atau sampai sekarang belum dihiraukannya.

“Staf saya secara resmi melalui akun Diskominfo Kaltim sudah pula mengingatkan dan memberi waktu untuk mengganti logo tersebut namun sampai sekarang tampaknya belum juga ditanggapi,” ungkapnya serius.

Oleh karena itu, pihak pemprov Kaltim dalam hal ini Diskominfo Kaltim rencananya akan segera berkoordinasi dengan Bawaslu, KPU dan juga Kesbangpol Kaltim untuk menindaklanjuti akan tersebut. (*)

Leave a Reply