Target 36 Unit, Baznas Kutim Salurkan Tujuh Rumah Layak Huni Lewat Program Rehabilitasi Rumah

Bagikan :

Mahakata.com – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kutim menyalurkan bantuan rehabilitasi rumah sebanyak tujuh unit ke warga Kutai Timur.

Baznas Kutim menarget pada 2023 ini akan merealisasikan program rehab rumah sebanyak 36 unit rumah layak huni.

“Kami baru bisa menyalurkan bantuan renovasi rumah untuk tujuh unit rumah yang tidak layak huni di beberapa kecamatan,” ungkap Ketua Baznas Kutim, Masnip Sofwan, Kamis (22/6/2023).

Baznas Kutai Timur telah memberikan bantuan rehab rumah di beberapa kecamatan diantaranya Kecamatan Sangata Utara 2 unit rumah, Kecamatan Sangatta Selatan 1 unit rumah, Kecamatan Bengalon 1 unit rumah, Kecamatan Kaubun 1 unit rumah, Kecamatan Muara Bengkal 2 unit rumah dan Kecamatan Batu Ampar 1 unit rumah.

Adapun untuk Kecamatan Sangatta Selatan bantuaj diberikan kepada rumah yang berada di atas sungai dan dinilai tidak layak huni.

Oleh sebab itu, khusus penerima bantuannya dilakukan pembangunan dari awal bukan renovasi rumah.

“Besarannya yang kami berikan sama semua, dari kami menganggarkan Rp 40 juta dan bantuan provinsi Rp 5 juta, sehingga total yang didapat per rumah Rp 45 juta,” tegasnya. (*)

Leave a Reply