Jika Terpilih Jadi Presiden RI, Ganjar Pranowo Komitmen Lanjutkan Pembangunan dan Berkantor di IKN

Bagikan :

Mahakata.com – Mengakhiri kunjungannya di Kaltim, Ganjar Pranowo, Calon Presiden Nomor Urut 3, turut meninjau lokasi pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Sepaku, Penajam Paser Utara, Kamis (7/12/2023).

Kedatangan Ganjar ke IKN, jadi komitmen dirinya dalam mendukung pembangunan ibu kota negara baru.

Ganjar menegaskan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan IKN jika terpilih menjadi Presiden RI di Pilpres 2024.

“Dari awal saya konsisten, bahwa sesuatu regulasi yang sudah dibuat dan disepakati harus dilaksanakan,” kata Ganjar.

“IKN ini adalah amanat undang-undang,” lanjutnya.

Selama mengunjungi IKN, Ganjar Pranowo mendatangi sejumlah titik pembangunan IKN, Rumah Teknologi, Titik Nol Nusantara, dan Menara Pandang.

“Siapapun yg menjadi presiden harus melaksanakannya, tidak bisa tidak,” tegasnya.

Bahkan Ganjar menekankan bahwa dirinya siap berkantor di IKN jadi nantinya terpilih sebagai Presiden RI.

“Harus siap (berkantor di IKN),” pungkasnya. (*)

 

Leave a Reply