Jelang Pilkada 2024, Joha Fajal Minta KPU Samarinda Rutinkan Pelatihan PPS

Bagikan :

Mahakata.com – DPRD Samarinda mengundang KPU dan Bawaslu Samarinda dalam rangka melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan Pemilu 2024 di Kota Tepian.

Hal itu seperti yang disampaikan, Joha Fajal, Ketua Komisi I DPRD Samarinda.

“Mengevaluasi penyelenggaraan Pemilu kemarin, karena ada beberapa temuan adanya petugas PPS yang belum mengerti tentang pencatatan hasil pemilihan,” kata Joha Fajal.

Joha Fajal mendorong KPU Samarinda, melakukan peningkatan pelatihan untuk PPS menjadi evaluasi bagi KPU, guna persiapan menuju Pilwali Samarinda 2024.

“Petugas PPS yang tidak paham itu yang harus kita evaluasi dengan KPU agar betul-betul pelatihan itu yang ditingkatkan. Tidak mungkin kalau orang sudah pengalaman ya aman, tapi kalau misalnya satu TPS itu semua orang baru yang belum pernah ikut sebelumnya itu yang jadi masalah,” tegasnya. (*)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *