Hingga 2023, Pemprov Kaltim Target Bangun 420 Rumah Layak Huni di Kukar

Bagikan :

Mahakata.com – Pemprov Kaltim, menarget pembangunan rumah layak huni (RLH) di Kukar, mencapai 420 unit pada 2022 hingga 2023 ini.

Hal itu seperti yang disampaikan Isran Noor, Gubernur Kaltim.

“Program ini menjadi prioritas Pemprov Kaltim hingga 2023. Kita berupaya memberikan tempat tinggal yang layak bagi masyarakat,” kata Isran Noor, belum lama ini.

Program rumah layak huni terbagi menjadi dua paket kegiatan.

Pada 2022 lalu, Pemprov Kaltim membangun 120 RLH di Kukar. Sementara pada 2023 ini, ditarget 300 rumah layak huni akan dibangun.

“2022 sudah terealisasi dan diharapkan 2023 tuntas,” jelasnya.

Sedangkan melalui program CSR, di Kukar juga mendapat bantuan 11 unit sejak 2022 dan saat ini masih dilaksanakan.

Untuk proses pembangunan rumah layak huni dikerjasamakan dengan pihak TNI.

“Semoga ini betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tegasnya. (*)

 

 

 

Leave a Reply