Tabung Gas LPG Subsidi Langka, Mahasiswa Geruduk Pertamina

Bagikan :

Mahakata.com – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Samarinda, gelar unjuk rasa di Kantor PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region VI, Fuel Terminal, Senin (19/6/2023).

Tuntutan mahasiswa terkait kelangkaan tabung gas LPG subsidi yang langka beberapa waktu terakhir di Kota Tepian.

Ahmad Naelul Abrori, Ketua PC PMII Samarinda, mengatakan pihaknya mendesak pihak PT Pertamina pada rayon II khususnya Samarinda dan Kukar untuk kembali mengevaluasi pendistribusian tabung gas bersubsidi itu.

Sebab menurut Ahmad, langkanya gas bersubsidi itu lantaran diduga akibat pendistribusian yang tidak tepat sasaran.

“Kami mendesak PT Pertamina untuk melakukan melakukan control dalam mendistribusian tabung gas bersubsidi agar tepat sasaran,” kata Ahmad.

Ahmad menyebutkan, kelangkaan tabung gas elpiji ini telah dirasakan masyarakat sejak awal bulan Mei lalu. Bahkan menurutnya dengan sulitnya mendapat pendistribusian ini, banyak masyarakat yang kesusahan.

“Kami menduga distribusi yang tidak tepat sasaran yang dilakukan serta kelalaian dalam pengawalan yang dilakukan oleh pihak PT Pertamina Parta Niaga khususnya pada regional Kalimantan di wilayah Samarinda jadi penyebabnya,” tegasnya.

Menurut data yang didapatkan Ahmad, dikatakannya sejak bulan Januari hingga Mei lalu, Pertamina telah menyalurkan sedikitnya 4 juta tabung gas elpiji dari kuota subsidi sebanyak 8 juta tabung di Samarinda.

Selain itu, ia juga menerangkan bahwa Ditjen Migas juga telah menetapkan aturan terkait dengan tidak adanya pendistribusian gas pada tanggal merah.

Sehingga pemasokan distribusi ke tingkat bawah pun terlambat.

“Maka dari itu pengawasan yang dilakukan oleh PT Pertamina Patra Niaga harus diperketat lagi dan control yang dilakukan bisa lebih objektif dalam pendistribusiannya,” pungkasnya. (*)

 

Leave a Reply