Seno Aji Nyoblos di TPS 15 Air Hitam, Akui Tak Ada Persiapan Khusus

Bagikan :

Mahakata.com – Seno Aji, Calon Wakil Gubernur Kaltim, Nomor Urut 02, melakukan pencoblosan Pilkada 2024 di TPS 15, Kelurahan Air Hitam, Samarinda.

Seno Aji nampak hadir ke tempat pemungutan suara ditemani istri dan anak.

Usai memberikan hak suaranya, Seno Aji mengaku tidak ada persiapan khusus untuk menghadapi hari pemungutan suara Pilkada Serentak 2024.

“Persiapannya sarapan, tidur yang cukup, dan Salat Subuh dan Dhuha,” kata Seno Aji.

Dirinya mengakui tidak ada kegugupan menghadapi pesta demokrasi daerah ini, lantaran sudah sering melakukan pencoblosan saat pemilu maupun pilkada.

Hanya saja yang berbeda saat ini Seno Aji merupakan peserta Pilkada 2024.

“Perasaannya biasa aja, kita kan sudah sering mengalami. Hanya kali ini kita calon,” jelasnya.

Seno Aji memaparkan untuk Rudy Masud, Calon Gubernur Kaltim dari nomor urut 02, melakukan pencoblosan di Balikpapan.

Usai memberikan hak suara, Rusdy Masud dan rombongan akan bertolak ke rombongan bertolak ke Samarinda, untuk menunggu hasil hitung cepat Pilgub Kaltim 2024.

“Pak Harum (Rudy Masud) nyoblos di Balikpapan. Nanti setelah nyoblos mereka ke Samarinda,” tegasnya. (*)