Pemprov Kaltim Simulasikan Program Makan Bergizi Gratis di Tiga Daerah, Tahap Pertama Untuk Siswa SD dan SLB

Bagikan :

Mahakata.com – Pemprov Kaltim bakal melakukan simulasi program makan bergizi gratis di tiga daerah, seperti Samarinda, Balikpapan, dan Penajam Paser Utara.

Akmal Malik, Pj Gubernur Kaltim, mengatakan simulasi program makan bergizi gratis diberikan kepada siswa sekolah dasar (SD) dan siswa sekolah luar biasa (SLB).

“Kita mulai di tiga daerah awal Desember. Kita akan melaksanakan simulasi percontohan untuk memberikan makan bergizi gratis kepada anak-anak sekolah, terutama di SD dan SLB,” kata Akmal Malik.

Program makan bergizi gratis ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas gizi dan kesehatan anak-anak sekolah di Kaltim.

Akmal Malik memastikan program ini tidak hanya untuk sekolah negeri, tetapi juga akan menyasar sekolah swasta di tiga daerah tersebut.

“Saya minta Disdikbud Kaltim untuk melibatkan sekolah negeri, swasta, dan SLB. Setiap kabupaten akan ada tiga sekolah percontohan: satu sekolah negeri, satu sekolah swasta, dan satu SLB,” jelasnya.

Dirinya menegaskan pentingnya keterlibatan semua pihak, termasuk guru dan orang tua, untuk memastikan keberhasilan program makan bergizi gratis.

“Jika program ini berjalan baik di tiga daerah percontohan, maka kita akan perluas ke wilayah lainnya di Kaltim,” tegasnya.

“Saya yakin ini akan memberikan dampak positif yang besar, tidak hanya bagi anak-anak tetapi juga bagi komunitas sekolah secara keseluruhan,” pungkasnya. (*)