Partisipasi Pemilih Dibawah Kab/Kota Lain, KPU Kaltim Lirik Kutim Jadi Lokasi Sosialisasi Pemilu 2024

Bagikan :

Mahakata.com – KPU Kaltim menggelar agenda jalan sehat di Kutai Timur, Minggu (17/9/2023).

Agenda jalan santai ini jadi ruang sosialisasi Pemilu 2024 oleh KPU Kaltim, dimulai dari Polder Ilham Maulana – Jalan Hidayatullah – Jalan Yos Sudarso 2 – Jalan A.W Syahrani – Jalan Ilham Maulana – Polder Ilham Maulana.

Rudiansyah, Ketua KPU Kaltim, memaparkan dipilihnya Kutai Timur sebagai lokasi jalan santai melihat evaluasi dari partisipasi pemilih di Pemilu 2019.

“Karena pada Pemilu 2019 lalu tingkat partisipasi pemilih di bawah rata-rata kabupaten dan kota. Jadi kami putuskan kegiatannya di Kutai Timur,” kata Rudiansyah, Minggu (17/9/2023).

Diharapkan dengan agenda jalan santai ini, bisa menarik minat masyarakat dalam menjadi partisipasi Pemilu 2024 mendatang.

“Pemilihan presiden dan wakil presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten,” tegasnya.

Sementara itu, Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman juga mengajak masyarakat Kutai Timur agar ikut mensukseskan Pemilu 2024.

“Kami bersama masyarakat ikut sukseskan Pemilu 2024 agar keterwakilan di legislatif betul-betul memberikan suara masyarakat,” pungkasnya. (*)

 

Leave a Reply