KPU Samarinda Laporkan Kebutuhan Logistik Jelang Pilkada 2024 Capai 60 Persen

Bagikan :

Mahakata.com – KPU Samarinda melaporkan kebutuhan logistik menuju pemungutan suara Pilkada 2024 sudah mencapai 60 persen.

Arif Rakhman, Komisioner KPU Samarinda, Divisi Teknis Penyelenggaraan, mengungkap sejak September lalu sejumlah logistik sudah berangsur-angsur didistribusikan di gudang logistik.

“Logistik yang sudah didistribusikan ke gudang logistik itu seperti kotak suara, bilik suara, tinta, segel plastik dan segel striker. Tinta sudah datang dari tanggal 21 September 2024. Segel plastik tanggal 21 September dan segel stiker 25 September 2024,” ungkap Arif Rakhman.

“Untuk bilik pemungutan suara telah didatangkan sejak 27 September 2024. Sedangkan untuk kotak suara tiba di Samarinda pada 4 Oktober 2024 lalu,” sambungnya.

Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Bawaslu dan Polresta Samarinda dalam rangka penjagaan pengamanan di Gudang Logistik KPU.

“Pengamanan di gudang logistik bekerja sama dengan Polresta Samarinda yang menurunkan beberapa orang petugas, untuk berjaga di gudang logistik KPU maupun di kantor KPU kota Samarinda,” tegasnya. (*)