Jelang Pilwali Samarinda 2024, Ridwan Tassa Tekankan Butuh Kontribusi Aktif Masyarakat Jaga Kondusifitas Daerah

Bagikan :

Mahakata.com – Ridwan Tassa, Asisten I Sekkot Samarinda, mengajak masyarakat menjaga kondusifitas daerah guna mensukseskan Pilwali Samarinda 2024.

Dirinya memaparkan penting menjaga kondusivitas di tengah keberagaman masyarakat Kota Tepian guna suksesnya Pilwali Samarinda 2024.

“Titik itulah kewajiban kita sebagai warga negara, wajib membantu daerah tempat di mana kita berpijak,” kata Ridwan Tassa.

Kedua adalah masyarakat mesti berkontribusi dan berpartisipasi aktif bagi daerah agar aman dan kondusif.

Misalnya, saling berbagi informasi sekaligus mengajak satu dengan yang lainnya jika mereka memiliki hak dan kewajiban untuk menyalurkan suaranya di tempat pemungutan suara (TPS).

“Berlaku toleran penting, meski kita berbeda pilihan. Perbedaan jangan sampai memecah kita, apalagi menghilangkan silaturahmi. Bersatu dalam perbedaan adalah keniscayaan,” jelasnya.

Selain itu, hal terpenting lainnya yakni memilih pemimpin yang memiliki kapabilitas, agar daerah yang dipimpin bisa maju.

Jika berjalan lancar, maka catatan keberhasilan melengkapi capaian Pemilu 2024 sebelumnya, yakni pilpres dan pileg yang berjalan kondusif.

“Tentu ada political will siapa yang jadi pemimpin 5 tahun mendatang. Kita punya hak dan kewajiban agar menentukan pilihan yang terbaik,” tegasnya. (*)