Mahakata.com – Kepolisian dari Polresta Samarinda, berhasil mengamankan dua pelaku pencurian kabel Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) di sejumlah kawasan Samarinda.
Akibat aksi pencurian ini berdampak pada minimnya penerangan jalan umum di Kota Tepian.
“Dua pelaku tertangkap kemarin itu yang viral di media sosial. Kami sangat mengapresiasi pihak kepolisian yang membantu dan bergerak cepat,” kata Hotmarulitua Manalu, Kepala Dishub Samarinda.
Hotmarulitua Manalu mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika melihat orang yang mencurigakan melakukan pencurian LPJU.
Hal ini untuk menjaga aset pemerintahan dan menghindari tindak pidana lainnya.
“Biasanya modus mereka pakai baju proyek, nah itu boleh segera dilaporkan atau divideokanm,” jelasnya.
Demi ikut menjaga aset pemerintahan, karena selain untuk keselamatan berlalu-lintas juga untuk menghindari pidana pencurian.
“Seperti jambret dan perampasan jika kondisi jalannya gelap,” lanjutnya.
Saat ini pihaknya terlebih dulu fokus pada penanganan jangka pendek.
Dishub Samarinda pun mengusulkan penggunaan kabel tanam untuk mencegah pencurian di kemudian hari.
Mengingat perawatan kabel dengan model kabel tanam yang diusulkan memerlukan biaya yang tak sedikit.
“Jadi jangka pendeknya kami pakai kabel panjang melintang di atas,” tegasnya.
Selanjutnya pihaknya akan usulkan kabel tanam sekaligus pergantian tiang, jadi tidak lagi model hexagonal seperti yang ada sekarang dengan ukiran lumba-lumba.
“Contohnya yang ada di Jalan Dr Sutomo dan Kesuma Bangsa, akan kita revitalisasi secara menyeluruh,” pungkasnya. (*)