Bawaslu Kaltim Minta Ormas Berperan Aktif Awasi Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024

Bagikan :

Mahakata.com – Hari Darmanto, Ketua Bawaslu Kaltim, mendorong peran Organisasi Masyarakat (Ormas) dalam pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Kaltim.

Hari Darmanto menyebut kehadiran Ormas dapat berkontribusi dalam menjaga transparansi, integritas, dan partisipasi masyarakat selama proses demokrasi.

“Ormas memiliki peran penting sebagai penggerak partisipasi publik, menyuarakan pentingnya pengawasan dan mengajak masyarakat terlibat aktif dalam menjaga kejujuran pemilu,” kata Hari Darmanto.

Dirinya menyebut meski Bawaslu memiliki mandat resmi dalam mengawasi pelaksanaan pemilu, keterlibatan masyarakat secara langsung tidak bisa diabaikan.

Hari menilai, peran Ormas dan kelompok masyarakat sipil mampu menjadi jembatan yang menghubungkan masyarakat dengan proses pengawasan.

“Bawaslu adalah perpanjangan tangan masyarakat, tetapi pengawasan yang menyeluruh hanya bisa terwujud dengan partisipasi aktif warga,” jelasnya.

Dirinya menegaskan Ormas tidak hanya bertindak sebagai pengawas, tetapi juga bisa mendorong regulasi yang lebih ketat terhadap para calon yang terlibat dalam politik uang atau penyalahgunaan wewenang.

Menurutnya, hal tersebut akan memperkuat integritas proses pemilihan dan mencegah terjadinya pelanggaran yang merusak kepercayaan publik terhadap demokrasi.

“Peran Ormas sangat vital dalam memastikan adanya aturan yang tegas bagi calon-calon yang mencoba merusak keadilan pemilu,” tegasnya. (*)