Tinjau Lokasi Pembangunan Bandara Paser, Pemprov Kaltim Perjuangkan Pembangunan Bandara ke Kemenhub

Bagikan :

Mahakata.com – Dalam agenda kunjungannya ke Kabupaten Paser, Akmal Malik, Pj Gubernur Kaltim, didampingi Bupati Paser, Fahmi Fadli meninjau lokasi rencana pembangunan Bandar Udara (Bandara) Paser.

Lokasi yang ditetapkan untuk membangun Bandara Paser berada di Desa Rantau Panjang Kecamatan Tanah Grogot.

“Lahan bandara ini sudah disiapkan sekitar 228 hektar,” kata Akmal Malik.

Dirinya menjelaskan, bandara lokal ini akan mencover lima kaupaten di dua provinsi, yakni Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan.

“Bandara ini akan melayani Kabupaten Paser, Penajam Paser Utara, Tabalong, Batu Licin dan Balangan,” jelasnya.

Bandara ini disebut akan menjadi jaringan dan membuka akses bagi Kabupaten Tabalong, Batu Licin dan Balangan ke bandara di Kalimantan Selatan.

“Kan lumayan jauh kalau mereka mau ke bandara Banjarmasin, sampai 10 jam. Juga dari Paser mau ke Balikpapan lumayan jauh,” bebernya.

Karena itu, pembangunan Bandara Paser ini didukung Pemerintah Provinsi Kaltim, walaupun kewenangan ada di pemerintah pusat.

“Kita akan berkomunikasi dan berkoordinasi lagi dengan pusat. Sebab sudah ada kesepakatan lima kabupaten dan dua provinsi, tegasnya.

“Semoga pembangunan bandara ini bisa terwujud dan didukung semua pihak,” pungkasnya. (*)

 

Leave a Reply