Realisasi Penerimaan Pajak Kendaraan Capai Rp2,75 Triliun

Bagikan :

Mahakata.com – Isran Noor, Gubernur Kaltim, membuka Rapat Koordinasi Tim Pembina Samsat Kaltim, pada Sabtu (26/8/2023) kemarin.

Data Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kaltim, per Agustus 2023 ini, penghimpunan dana pajak kendaraan, telah mencapai lebih dari Rp2,75 triliun.

Rakor ini digelar dalam rangka optimalisasi penerimaan pajak PKB, BBNKB dan lainnya diikuti jajaran Dispenda se-Kaltim, Dirlantas Polda Kaltim, Komisi II DPRD Kaltim, PT Jasa Raharja, Bankaltimtara, diler kendaraan, Kantor Pos, Pegadaian, Indomaret, perusahaan wajib pajak dan instansi terkait lainnya.

“Saya minta semua pihak bisa bekerja dengan baik. Itu yang lebih penting,” kata Gubernur Isran Noor.

Semua pihak terkait lanjutnya, harus tetap semangat, berkinerja tinggi, inovatif dan punya banyak terobosan ide-ide seperti yang dicontohkan Bapenda Kaltim yang bekerjasama dengan Bankaltimtara membuat sejumlah aplikasi digital untuk mempermudah pembayaran pajak kendaraan bermotor.

Kepala Bapenda Kaltim, Ismiati mengaku, pihaknya mendapat banyak dukungan dan apresiasi dari gubernur, sehingga kantor-kantor dan unit-unit pembayaran pajak sudah terdapat di seluruh Kaltim, termasuk melalui Bankaltimtara.

“Karena itu kami optimis penerimaan pajak sampai akhir 2023 bisa mencapai Rp3 triliun,” tegasnya. (*)

 

Leave a Reply