Balikpapan Kekurangan Jumlah Sekolah, DPRD Minta Pemkot Bangun Infrastruktur Pendidikan

Bagikan :

Mahakata.com – Kondisi perbandingan sekolah di Balikpapan saat ini, jumlah sekolah SD negeri berjumlah 130 sekolah, sedangkan SMP negeri hanya 25 sekolah.

Perbandingan ini pun dinilai tidak ideal dalam penerimaan siswa lulusan SD ke SMP.

Ardiansyah, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Balikpapan, mengingatkan Pemkot Balikpapan agar menyeimbangkan pembangunan sekolah dengan infrastruktur.

Hal itu guna terus adanya ketersediaan sekolah saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

“Intinya begini, sekarang ini jumlah sekolah SDN sekitar 130 sangat jauh dengan jumlah SMPN yang berjumlah 25 sekolah. Jadi cuma berapa persennya aja yang ditampung,” kata Ardiansyah.

Dirinya mendorong, Pemkot Balikpapan lebih memprioritaskan pembangunan sekolah-sekolah baru, meskipun pembangunan infrakstruktur lainnya juga penting.

“Untuk infrakstruktur boleh aja dibangun, tapi jangan berlebihan. Harus berimbang dengan pembangunan sekolah, karena pembangunan sekolah ini sangat mendesak,” pintanya.

Menurutnya, Kecamatan Balikpapan Tengah saat butuh perhatian Pemkot Balikpapan untuk membangun sekolah

“Ini PR besar agar ada pembangunan sekolah SMP Negeri. Alhamdulillah, saat ini sudah tahap evaluasi. Kabar baik ini buat warga Balikpapan Tengah, jika hasil evaluasi selesai tahun depan bisa dibangun,” tegasnya. (*)

 

Leave a Reply