Pasca Pemungutan Suara Pilkada 2024, Akmal Malik Ajak Warga Tetap Jaga Persatuan dan Tak Munculkan Permusuhan

Bagikan :

Mahakata.com – Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kaltim telah memasuki babak akhir rekapitulasi suara berjenjang dari TPS, kecamatan, tingkat kota, hingga tingkat provinsi.

Puncak pesta demokrasi daerah telah digelar lewat tahapan pemungutan suara Pilkada 2024, pada Rabu (27/11/2024) kemarin.

Akmal Malik, Pj Gubernur Kaltim, mengajak masyarakat untuk tetap bersatu dan menghindari perpecahan pasca Pilkada Serentak 2024.

“Pilkada adalah pesta demokrasi yang seharusnya menjadi momentum untuk memperkuat persatuan, bukan memunculkan permusuhan,” kata Akmal Malik.

“Pilkada ini proses demokrasi dan alat untuk maju bersama. Kalau sudah selesai, mohon tidak ada blok-blokan dan permusuhan,” lanjutnya.

Akmal Malik meminta semua elemen masyarakat harus bersatu kembali membangun daerah masing-masing dan membangun Kalimantan Timur.

“Jadi tolong jaga keamanan dan ketertiban daerah,” paparnya.

Dirinya juga mengapresiasi partisipasi aktif masyarakat dalam mendukung terselenggaranya proses demokrasi dan menunjukkan tingginya kesadaran demokrasi di masyarakat.

“Terimakasih untuk KPU dan Bawaslu dan dukungan Pemda setempat. Semua berjalan dengan bagus,” tegasnya.

“Mudah-mudahan terpilih pemimpin yang akan membawa Kutim dan Kaltim lebih baik,” pungkasnya. (*)