Mahakata.com – Upaya Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) untuk mengembalikan Pendidikan Moral Pancasila (PMP) ke dalam kurikulum sekolah mendapat dukungan penuh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Darlis Pattalongi.
Politisi yang akrab disapa Darlis itu menilai PMP dapat menjadi fondasi karakter sejak dini guna mencegah perilaku menyimpang.
“Orang yang bermoral pasti lebih baik dari yang hanya berilmu. Kalau ada ilmu tapi tidak punya moral, itu hanya omong kosong,” tegas Darlis.
PMP, yang pernah menjadi pelajaran wajib pada masa Orde Baru, diharapkan dapat diterapkan kembali secara berkelanjutan di semua jenjang pendidikan.
“Langkah ini adalah investasi jangka panjang untuk mencetak sumber daya manusia yang berkualitas,” jelas Darlis.
Sebab itu, ia optimis penguatan pendidikan moral akan membantu meningkatkan kualitas generasi penerus bangsa dari berbagai sisi kehidupan sosial.
“Harapannya, PMP ini dapat meningkatkan moral anak sehingga bangsa kita memiliki SDM yang bermoral dan berkualitas,” pungkasnya. (adv/DPRDKaltim)