Mahakata.com – Kasmidi Bulang, Wakil Bupati Kutai Timur, mendorong agar Kutim memiliki atlet andalan di 14 cabang olahraga yang masuk dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).
Diketahui, 14 cabor yang masuk DBON di antaranya; bulutangkis, angkat besi, panjat tebing, panahan, menembak, wushu, karate, taekwondo, balap sepeda, atletik, renang, dayung, senam artistik, dan pencak silat.
“Kita ingin membina secara langsung, karena dalam program DBON ini, pimpinan daerah diminta mengambil beberapa Cabor untuk dibina di daerahnya,” kata Kasmidi, Jumat (9/6/2023).
Untuk menunjang pelatihan para atlet, ia memberikan secara simbolis bantuan peralatan olahraga kepada 12 cabang olah raga dan 2 karang taruna atas dasar usulan dari para cabor yang ada di Kutai Timur.
Orang nomor dua di Kutai Timur itu meminta agar peralatan yang diberikan dijaga dan digunakan dengan baik, tidak untuk pribadi.
“Saya berharap bisa dipakai semaksimal mungkin dan jangan lagi ada pengadaan barang ini dalam satu atau dua tahun kedepan, tapi kita (Cabor) usulkan apa lagi barang yang dibutuhkan selain barang-barang ini agar cabor-cabor bergerak dalam membina atlet-atletnya,” tuturnya. (*)