Mahakata.com – Basuki Hadimuljono, Menteri PUPR RI, memastiian air bersih mulai mengalir ke sejumlah area di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Menindaklanjuti hal tersebut, Basuki Hadimuljono yang juga menjabat sebagai Plt Kepala Otorita IKN segera melakukan peninjauan ke Ibu Kota Nusantara.
Dirinya menarget air bersih dapat mengalir sepenuhnya di IKN dalam waktu dekat.
“Sudah mengalir tapi baru di station atau area tertentu. Kalau nanti bisa clear semua. Makanya nanti saya ke sana,” kata Menteri Basuki Hadimuljono.
Sementara itu, Danis H Sumadilaga, Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN, mengungkap air disalurkan dari instalasi pengolahan air (IPA) dipompa sepanjang 16 kilometer ke tempat penyimpanan yang berada di ketinggian 187 meter.
“16 kilometer itu dibagi station-station. Ada station 1 sampai station 13. Jadi kalau Pak Basuki bilang sudah mengalir, ya itu sudah mengalir ke station dan seterusnya, kan bertahap,” ungkapnya. (*)