Akmal Malik Pantau Arus Mudik di Bandara Balikpapan, Jumlah Penerbangan Naik 20 Persen

Bagikan :

Mahakata.com – Akmal Malik, Pj Gubernur Kaltim, melakukan peninjauan arus mudik lebaran 2024 di Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan (SAMS) Balikpapan.

“Kita meninjau dan semua yang mendukung terkait kelancaran pelaksanaan arus mudik,” kata Akmal Malik.

Akmal terlihat meninjau sejumlah posko yang menjadi tempat pusat komando semua yang tergabung dalam layanan arus mudik.

Selain itu, posko kesehatan dan pelayanan berjalan dengan baik dilengkapi fasilitas sangat baik dan memadai.

Bahkan diakuinya, Bandara saat ini sudah membuat banyak inovasi, seperti membuat mini theater bagi mereka yang menunggu pesawat bisa sambil nonton.

Akmal berpesan kepada para pemudik untuk menjaga kesehatan dan mengutakan keselamatan.

Akmal juga mengingatkan pemudik yang membawa anak yang kondisinya sedang sakit agar bisa diperiksakan di fasilitas kesehatan di bandara ini.

Untuk pergerakan pemudik, menurut info otoritas Angkasa Pura rata-rata terdapat 159 penerbangan, termasuk private, carteran dan cargo.

“Untuk sekarang ada 175 penerbangan. Jadi naik antara 17 sampai 20 persen,” tegasnya.

Tapi kenaikan ini diakuinya, masih sangat memungkinkan dengan fasilitas yang sangat bagus, karena bandara disiapkan untuk menjadi pintu gerbangnya atau HUB nya Kalimantan. (*)

Leave a Reply